Bupati Irfendi Arbi Hadiri Acara Wisuda ke 31 STKIP Yayasan Abdi Pendidikan Payakumbuh.
Limapuluh Kota, Archipelagopost - Kehadiran Perguruan Tinggi didaerah adalah hal yang sangat dibutuhkan, bukan saja sebagai tempat mencetak kader-kader generasi penerus, akan tetapi juga sebagai wahana pembinaan sehingga dapat menghasilkan ide-ide cemerlang dalam berkontribusi untuk kemajuan daerah.
Hal tersebut diutarakan Bupati Limapuluh Kota H. Irfendi Arbi dalam sambutannya pada acara Rapat Senat Terbuka Wisuda STKIP Yayasan Abdi Pendidikan Payakumbuh angakatan ke 31 Tahun Akademik 2018-2019, bertempat di GOR M. Yamin, Payakumbuh, Selasa (16/10).
Dikatakan pula, salah satu misi Kabupaten Limapuluh Kota adalah mewujudkan Sumber Daya Manusia yang berdaya saing dan religius, hal ini sejalan dengan kehadiran STKIP Yayasan Abdi Pendidikan Payakumbuh ini yang diharapkan bisa mengambil peran dan berkontribusi dalam mencerdaskan generasi muda dan berpartisipasi dalam pembangunan Kabupaten Limapuluh Kota dan Kota Payakumbuh.
Lebih lanjut diungkapkan Irfendi, STKIP Bina Pendidikan Payakumbuh ini kiranya dapat meningkatkan kualitas alumni, sehingga bisa bersaing dengan lulusan-lulusan perguruan tinggi lainnya.
"Mudah-mudahan wisudawan/wisudawati yang telah lulus ini dapat mengimplementasikan ilmu yang didapat ke tengah-tengah masyarakat baik itu didaerah maupun untuk bangsa Indonesia,"pungkasnya.
Sementara itu Kepala Senat STKIP Bina Pendidikan Payakumbuh, Sudirman melaporkan, wisuda STKIP Bina Pendidikan Payakumbuh Angkatan ke 31 Tahun Akademik 2018-2019 meluluskan 108 orang wisudawan/wisudawati.
"Alhamdulillah pada tahun akademik 2018-2019 ini kita dapat meluluskan sebanyak 108 orang mahasiswa, dengan rincian 13 orang jurusan kewarga negaraan, 14 orang jurusan sejarah, 28 orang jurusan bahasa Inggris,16 orang jurusan biologi dan 37 orang jurusan bahasa dan sastra Indonesia," lapornya.
Selanjutnya dirinya mengatakan STKIP Bina Pendidikan Payakumbuh telah mengalami perkembangan pesat dari tahun ketahunnya dan telah mendapatkan akreditasi B oleh Kemendikti.
'"STKIP Bina Pendidikan Payakumbuh pada saat ini baik Perguruan Tingginya dan semua jurusan telah menerima akreditasi B dan saat ini STKIP telah setara dan dapat bersaing dengan Perguruan Tinggi Negeri untuk menciptakan lulusan terbaik,"sambungnya.
Terakhir dikesempatan itu Sudirman menghimbau kepada orang tua siswa untuk menyambung Pendidikan anak-anaknya di STKIP Yayasan Abdi Pendidikan Payakumbuh.
Ditempat yang sama perwakilan DIKTI Wilayah 10, Elli Susanti dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada seluruh wisudawan/wisudawati STKIP yang ditelah menyelesaikan pendidikannya.
"Selamat saya ucapka kepada seluruh wisudawan/wisudwati STKIP Abdi Pendidikan Payakumbuh, semoga ilmu yang didapat selama ini dapat bermanfaat untuk kita semua," ujarnya.
Dirinya mengatakan selama ditugaskan DIKTI di wilayah 10 ia mencatat telah ada setidaknya 210 Universitas Swasta yang terdaftar tersebar di provinsi Sumatera Barat, Riau, Jambi, Kepri dan daerah lainnya.
"STKIP ini adalah salah satu aset daerah, semoga kerjasama ini terus meningkat kedepannya, dan dapat meningkatkan kualitas pendidikan didaerah ini," sambungnya.
Terakhir dirinya berharap dengan sudah diraihnya akreditasi B oleh STKIP Yayasan Abdi Pendidikan Payakumbuh ini hendaknya dapat meningkatkan mutu pendidikan dan prestasi lagi kedepannya.
"Agredisi B ini adalah sebuah apresiasi terhadap STKIP yang telah berpartisipasi dalam menciptakan wisudawan/wisudawati yang berkelas, semoga kedepan dapat lebih ditingkatkan dan semoga STKIP ini dapat meraih akreditasi A," Pungkasnya.
Hadir pada kesempatan tersebut Ketua Yayasan STKIP, Seluruh Dosen STKIP Bina Pendidikan Payakumbuh, unsur Forkopimda Luak Limopuluah, orang tua wisudawan/wisudawati dan tamu undangan lainnya. (Rstp)