Babak Penyisihan Tuntas, 32 Pasang Akan Adu Taktik Pada Turnamen Piala Bergilir Edward DF
Sejak Rabu-Senin (12 s.d 17 Agustus 2020) 32 pasang pebulutangkis hebat se-Luhak Bungsu (Kota Payakumbuh-Kabupaten Limapuluh Kota) harus mengalahkan untuk memastikan diri maju ke babak berikutnya menyusul 16 pasang yang telah terlebih dulu masuk babak 32 besar.
Ke-16 pasang pebulutangkis hebat se-Luhak Limopuluah yang masuk babak 32 besar setelah menjungkalkan lawannya masing-masing adalah sebagai berikut: Khaidir/Roni dari PB Nusa Indah setelah menang atas Zal/Bejo (PB Mentari) 2-0 (15-4, 15-5), Azer/BM (PB Martin) usai mengandaskan Otong/Djamil (PB Bungalow) 2-1 (12-15, 15-6, 15-9), dan pasangan Zul/Hendra (PB Bintang BAC) dengan menjungkalkan Aciak/Ivan (PB Gelora) 2-1 (15-8, 13-15, 15-6).
Berikutnya Yudha/Hazel (PB Patas) dengan melipat Odra/Jaya (PB PGRI) 2-0 (15-1, 15-9), Rifki/Ridho (PB Gemilang) menekuk Alfis/Deri (PB Padang Alai) 2-0 (15-0, 15-2), Yondriko/Fajri (PB Atlanta) mengalahkan Yahya/Dt. Garang (PB 7 Muaro) 2-0 (15-3, 15-11), Hengki/Syauqi (PB Sarasah) dengan menyuruh pulang An/Yudhi (PB Tama) 2-0 (15-8, 15-10), Furqan/Ace (PB Gemilang) menang 2-0 (15-6, 15-8) Afrizal/Yonedi (PB Patas), Dedi/Misra (PB Bungalow) menang bye atas Yon/Sizri (PB Martin), begitu pula Momon/Andi (PB Sniper) menang bye atas Desneri/Rodi (PB Polres), Itank/Rahmad (PB Allah Star) menang atas Ari/Dt. Malano (PB Sago) 2-0 (15-3, 15-10), dan Hendra/Rafif (PB Patas) menjungkalkan Aldi/Rahman (PB Repsol) 2-0 (15-4, 15-1)
Pasangan lainnya masing-masing Ila/Gani (PB SO) menang atas Kur/Rek (PB Gelora) 2-1 (15-9, 12-15, 15-8), Id/Hengki (PB Pemko) kandaskan Pas/Jum (PB Apor) 2-0 (15-13, 15-10), Mon/Novi (PB Sarasah) dengan angkat kopernya Ihsan/Aqimil (PB Masri. M) setelah kalah 0-2 (8-15, 15-2), dan Riki/Safa (PB Patas) dengan mengalahkan Nadi Yan (PB Lurah Sungkai) 2-0 (15-2, 15-9).
PASANGAN DI 32 BESAR
Berikut pasangan yang akan berjibaku untuk memenangkan olah bola tepok di babak 32 besar:
Adhar/Wandi (PB Patas), Ul/Ramon (PB PGRI), Gito/Yunis (PB Patas), Hen/Sastra (PB Mentari), Abdi/In (PB PGRI), Rizki/Arif (PB Sarasah), Joko/Ranggi (PB 7 Muaro), Farid/Ade (PB Lurah Sungkai), Pajok/Riko (PB Atlanta), Andri/Peri (PB Sniper), Andes/Bayu (PB Gelora), Roni/Af (PB All Star), Revan/Dedet (PB Repsol), Zaki/AB (PB Global), Uum/Ucok (PB Nusa Indah), Hen/Apit (PB Atlanta), Khaidir/Roni (PB Nusa Indah), Azer/BM (PB Martin), Zul/Hendra (PB Bintang BAC), Yudha/Hazel (PB Patas), Rifki/Ridho (PB Gemilang), Yondriko/Fajri (PB Atlanta), Hengki/Syauqi (PB Sarasah), Furqan/Ace (PB Gemilang), Dedi/Misra (PB Bungalow), Momon/Andi (PB Sniper), Itank/Rahmad (PB Allah Star), Hendra/Rafif (PB Patas), Ila/Gani (PB SO), Id/Hengki (PB Pemko), Mon/Novi (PB Sarasah), dan Riki/Safa (PB Patas).
"Kita berharap cuaca akan mendukung dalam pertandingan-pertandingan selanjutnya," ujar Ketua Panpel Meiki yang diamini yg lainnya antara lain Dean dan Rudi Fowler. (Relis)