Archipelagopost  - Dalam silaturrahmi Wakil Walikota Payakumbuh, H. Erwin Yunaz dengan insan pers di Pangek Situjuah, Jumat (5/1), ia menyebutkan peran media sangat penting dalam pembangunan daerah. Tanpa ekspos media maka pemerintahan terasa menjadi semu. Maka, perlu sinergi kebersamaan dan kekompakan antara Pemerintah dan peran media dalam mewujudkan pembangunan kota. Pentingnya peran media dalam pembangunan daerah, disebutkan Wawako perlu diperkuat dengan dibangunnya media center. Sehingga para awak media nanti bisa memiliki ruangan yang representatif dalam tugasnya sebagai pilar demokrasi pengawal jalannya roda pemerintahan.

“Dalam peran kita menjalankan roda pemerintahan ini, peran media sangat dibutuhkan. Tanpa ekspos media maka pemerintahan menjadi semu. Keinginan kita untuk maju sangat besar sekali, maka kebersamaan inilah yang sangat dibutuhkan,” sebut Wawako H.Erwin Yunaz.

Hadir pada kesempatan itu, Asisten Pemko Payakumbuh, Kadis Kominfo Elvi Jaya, Kepala Kesbangpol, Ifon Satria, Kabid Kehumasan Hendri Waluyo dan staf pemerintahan di pemko Payakumbuh serta puluhan awak media yang bertugas di Luak Limo Puluah (Kota Payakumbuh dan Kabupaten Limapuluh Kota) dalam agenda mensukseskan hari pers Nasional dan ramah tamah pemko dan awak media.

Diakui Erwin Yunaz, sejak dilantik sebagai Wakil Walikota Payakumbuh sejak empat bulan lalu, agenda kerja dan jadwal sangat padat sehingga belum sempat bertemu dengan kawan-kawan media seperti jumpa pers kali ini. “Sejak dilantik, agenda kerja sangat padat. Maka, belum lagi sempat berkunjung ke-Balai Wartawan,” sebut Erwin Yunaz, dihadapan awak media.

Dia juga menyebut, Pemko Payakumbuh sangat banyak rencana, khususnya di Dinas Kominfo “Teman Wartawan”. Tahun ini sebut Erwin Yunaz, Pemko akan menggunakan kemajuan teknologi dalam berbagai kegiatan pelayanan kepada masyarakat. “2018 ini semuanya akan online,” sebutnya.

Dia mengajak, bila bersama-sama membangun Kota ini, maka akan berjalan dengan baik. “Kami berharap ini langkah besar kita untuk bersama membangun kota lebih kuat. Mari kita bangun jembatan hati. Mari kita sambut kebersamaan ini kedepan lebih baik lagi,” sebutnya.


Sementara itu Kadis Kominfo Elvi Jaya didamping Kabid Kehumasan Henry Waluyo, mengatakan, pada tahun 2018 Pemko Payakumbuh juga akan melaksanakan sistem non tunai dalam pembayaran kerjasama dengan media. Namun untuk itu, Dinas Kominfo masih menunggu petunjuk teknis dari Pemerintah Pusat. “Kerjasama media kita akan terus berjalan, tetapi memang akan menjalankan sistim non tunai. Tapi petunjuk teknisnya masih kita tunggu. (Fajar Sitepu)
Tags

Mitra

{picture#} YOUR_PROFILE_DESCRIPTION {facebook#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {twitter#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {google#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {pinterest#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {youtube#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {instagram#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL}
Powered by Blogger.